Flavonoid
Flavonoid merupakan kelompok senyawa aromatik dengan gugus hidroksil ( -OH) yang ditemukan pada buah, sayuran, biji-bijian, akar, batang, bunga dan daun tanaman [1]. Senyawa alamiah ini terkenal karena manfaatnya yang baik bagi kesehatan tubuh manusia bahkan sebelum para ilmuwan berhasil mengidentifikasi senyawa tersebut. Telah lebih dari 4000 jenis flavonoid yang telah teridentifikasi. Sebagian besar berperan sebagai pemberi warna yang menarik pada bunga, buah dan dedaunan [2].
Hingga kurang lebih 50 tahun yang lalu, informasi mengenai cara kerja flavonoid masih belum jelas. Pada tahun 1930 misalnya, senyawa baru berhasil diisolasi dari buah jeruk yang dipercaya masuk kelompok vitamin dan direncanakan akan dinamakan vitamin P. Setelah penelitian lebih lanjut, ternyata senyawa ini adalah flavonoid dengan nama rutin. Selanjutnya penelitian dengan fokus flavonoid dan mekanisme kerjanya pun semakin berkembang hingga sekarang. [3]
Empat kelompok flavonoid, contoh dan sumbernya terangkum dalam tabel berikut [3]:
Kelompok | Senyawa | Sumber |
Flavones | Apigenin | Kulit Apel |
Chrysin | Beri | |
Kaempferol | Brokoli | |
Luteolin | Seledri | |
Myricetin | Kulit Buah | |
Rutin | Cranberi | |
Sibelin | Anggur | |
Quercetin | Bawang | |
Flavonones | Fisetin | Buah Jeruk |
Hesperetin | Kulit Jeruk | |
Catechins | Catechin | Anggur Merah |
Epicatechin | Teh | |
Anthocyanins | Cyanidin | Beri |
Delphinidin | Ceri | |
Malvidin | Anggur | |
Pelargonidin | Raspberi | |
Petunidin | Stroberi |
Secara umum, efek penting dari flavonoid adalah penghilangan radikal bebas dari turunan oksigen. Eksperimen secara in vitro (dengan sel atau mikroba) menunjukkan bahwa senyawa flavonoid memiliki kemampuan antialergi, antiinflamasi dan antikanker [1].
Referensi
-
Effect of plant flavonoids on immune and inflammatory cell function. Adv Exp Med Biol. 1998;439:7..
-
Tissue injury by reactive oxygen species and the protective effects of flavonoids
Tissue injury by reactive oxygen species and the protective effects of flavonoids. Fundam Clin Pharmacol. 1998;12:6.. -
Flavonoids: a review of probable mechanisms of action and potential applications
Flavonoids: a review of probable mechanisms of action and potential applications. Am J Clin Nutr [Internet]. 2001;74(4):7. http://ajcn.nutrition.org/content/74/4/418.long#ref-2.